Deliserdang (Mitra Poldasu News) Proyek aspal pembangunan ruas jalan Dusun II Penungkiren-Pernangenen Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deli Serdang, jadi sorotan dan hasilnya cukup mengecewakan masyarakat setempat.dan pembangunannya sangat asal asalan.

Proyek pembangunan jalan aspal tersebut, diketahui dikerjakan oleh CV Jati Prakasa Upakarya dengan sumber dana dari APBD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2025, yang menelan dana Rp. 1.523.301.000,-.diduga kuat dikerjakan asal jadi.
Hal ini diungkapkan beberapa warga yang ditemui awak media ini dilokasi, Kamis (20/11/2025). diceritakan warga bahwa, saat ini pekerjaan itu sudah ditinggalkan.
oleh pihak rekanan, padahal masih banyak titik lokasi yang rusak, bahkan yang sudah diaspal sendiri banyak yang ambles.
“Kami menduga proyek ini dikerjakan asal jadi aja, buktinya baru beberapa hari dikerjakan sudah rusak lagi, ini kan buang buang anggaran “ujar tarigan kepada awak media.
Senada dengan tarigan warga sekitar mengaku juga menyampaikan keluhannya, bahwa pengaspalan yang dilakukan putus-putus, “pekerjaanya berselemak, kami menduga sangat jauh dari standarnya “ujarnya
Lanjut warga meminta agar Pemerintah Kabupaten Deli Serdang tidak membayar pekerjaan ini, dan berharap aparat penegak hukum memeriksa rekanan proyek tersebut”kita minta proyek ini jangan dibayarkan agar kedepannya tidak adalagi pemborong nakal seperti ini”ujarnya.
Jurnalis : Mahendra Sinuhaji
